ADA BERITA APA HARI INI?

Ingin Kirim Barang Dengan Kargo, Perkiraan Pengiriman Kargo Berapa Lama?

TIPS
User

joshua

25 January 2023

Pengiriman menggunakan kargo jadi pilihan banyak orang jika ingin mengirim barang dengan jumlah yang besar. Misalnya mengirim barang untuk pindahan rumah. Tapi bagaimana dengan waktu pengirimannya? Kira-kira pengiriman kargo berapa lama akan sampai ke rumah? Simak di bawah ini. 

Apa Bedanya Kargo Dan Pengiriman Biasa? 

Sebelum mengetahui estimasi pengiriman kargo, kamu harus tahu dulu apa perbedaan kargo dan pengiriman biasa. 

Seperti yang dijelaskan sedikit di atas. Kargo adalah pengiriman barang yang digunakan untuk mengirim barang dengan jumlah yang jauh lebih besar dibandingkan pengiriman paket biasa. 

Misalnya saja, pengiriman barang biasa punya bobot berat yang tidak lebih dari 5kg, sedangkan kargo biasanya punya bobot lebih dari 5kg. Sama seperti pengiriman barang biasa, pengiriman kargo juga bisa dilakukan ke luar negeri. 

Jadi pengiriman kargo akan sangat membantu kamu kalau punya bisnis di luar negeri . Kamu juga tidak perlu repot-repot membawa barang banyak di koper yang pasti harganya juga akan sangat mahal. 

Jenis Pengiriman Kargo Dan Lama Pengiriman

Karena kargo bisa digunakan untuk pengiriman dengan jarak yang beragam, kargo juga punya jenis pengiriman yang beragam pula. 

  • Pengiriman Kargo Darat 

Pengiriman kargo yang satu ini mungkin sudah biasa kamu lihat. Biasanya kargo lewat darat dikirim menggunakan mobil box, truk besar ataupun kereta khusus kargo. Biasanya digunakan untuk pengiriman yang masih satu pulau atau bisa dijangkau dengan perjalanan darat.

Lalu kira-kira,  dengan lewat darat pengiriman kargo berapa lama? Tergantung jaraknya sendiri, namun lewat darat biasanya relatif cepat, sekitar 5 hari sampai 10 hari. 

  • Pengiriman Kargo Laut 

Kemudian ada pengiriman kargo lewat laut, yang pasti dibawa menggunakan kapal khusus kargo. Kargo lewat laut umumnya digunakan untuk mengirim barang dengan berat yang sangat besar. 

Misalnya mengirim kendaraan motor dengan jumlah yang banyak, atau mengirim mobil. Kargo lewat laut juga digunakan untuk pengiriman kargo ke luar pulau atau ke luar negeri. 

Walaupun bisa membawa barang dengan berat yang sangat besar, pengiriman kargo lewat laut umumnya memakan waktu yang cukup bayak, tergantung jarak pengiriman. Yaitu sekitar 7 hari sampai 14 hari. 

  • Pengiriman Kargo Udara  

Dan pengiriman kargo terakhir adalah lewat udara. Karena mengirim dengan pesawat, tentu kargo jenis ini akan memakan biaya yang cukup mahal dibandingkan sebelumnya. Tapi juga pengiriman kargo lewat udara terhitung cepat. Yaitu sekitar 3 hari – 5 hari. 

Menggunakan Mooleh Untuk Mengirim Kargo 

Kalau kamu sudah yakin ingin mengirim barang lewat kargo kamu bisa menggunakan layanan pengiriman kargo di Mooleh. Pengiriman menggunakan Mooleh sudah pasti terjamin aman karena Mooleh sendiri sudah bekerja sama dengan banyak nama-nama besar. Kirim kargo dalam ataupun luar negri? Bukan masalah! 

Kunjungi Mooleh di website resminya di Mooleh.com untuk informasi pengiriman kargo lebih lanjut. Kamu juga bisa cek resi dan cek perkiraan harga barang yang akan kamu kirim nantinya. 

Itulah tadi perkiraan pengiriman kargo berapa lama dan kemudahan untuk mengirim barang dengan bobot yang besar menggunakan kargo.  Jadi, jangan ragu lagi untuk kirim kargo dengan Mooleh.

Mooleh

Penyedia layanan ekspedisi luar negeri aman dan terpercaya

Operational Office
Location
  • Plaza Summarecon Bekasi 6th Floor - Unit 607

  • Jl. Bulaver Ahmad Yani Kav. KA001 Kota Bekasi, Jawa Barat 17142

Download Apps
Apple
Goolge
Warehouse
Location
  • Ruko Bekasi Town Square (Betos)

  • Jl. Cut Mutia Blok D-01 Bekasi Timur 17113

Media Sosial
  • Instagram
  • Facebook
  • Youtube
  • Twitter
  • IN