joshua
25 January 2023
Kalau kamu bergelut di dunia bisnis mungkin tidak asing lagi dengan namanya pengiriman via kargo. Pengiriman barang menggunakan layanan kargo ini terbukti memudahkan pengiriman barang dengan jumlah yang besar dan banyak.
Bukan hanya bisnis saja, pengiriman dengan kargo juga sangat membantu kamu untuk mengirim barang untuk keluarga atau kerabat. Nah, kalau pertama kali coba kargo kamu harus tahu hal-hal ini.
Pengiriman kargo terbagi menjadi beberapa jenis, salah satunya adalah jenis barang yang akan dikirimkan. Ada 3 jenis tipe untuk kargo ini, yaitu :
Jenis yang pertama ini adalah jenis kargo dengan muatan yang berbahaya atau punya resiko tinggi. Contoh barang yang dikirim pada kategori dangerous cargo adalah gas, benda beracun dan mudah menginfeksi, barang mudah terbakar, material yang mengandung radioaktif, cairan yang mudah terbakar , barang yang bersifat korosif, dan barang-barang dengan kandungan berbahaya lainnya.
Untuk jenis yang satu ini disebut special cargo adalah karena pada pengiriman via kargo haruslah ada perlakuan khusus. Barang-barang yang masuk ke dalam kategori kargo spesial adalah hewan hidup, barang yang mudah rusak, barang dengan harga tinggi serta barang dengan bau yang menyengat.
Uniknya kargo special juga bisa memenuhi pengiriman untuk jenazah manusia. Tapi biasanya tidak semua layanan kargo bisa melakukan ini.
Jenis yang terakhir adalah kargo umum. Seperti pengiriman barang biasa, kargo umum bisa digunakan untuk mengirim pakaian, peralatan rumah tangga, spare parts kendaraan, buku ataupun barang umum lainnya.
Hal penting yang harus kamu perhatikan sebelum mengirim barang lewat kargo adalah jangkauan pengiriman dari jasa yang kamu pilih. Ada beberapa jasa pengiriman yang hanya bisa mengirim barang ke kota besar sebuah provinsi.
Jadi, kalau rumah atau alamat yang ingin dituju jauh dari jangkauan pelayanan biasanya barang mau tidak mau diambil sendiri ke counter.
Tapi kalau alamat yang dituju masuk dalam jangkauan pengiriman, tentu barang akan sampai ke depan rumah kamu langsung.
Hal berikutnya yang perlu kamu ketahui adalah perkiraan biaya pengiriman barang mu. Kamu bisa mengecek kira-kira berapa uang yang harus kamu keluarkan saat mengirim barang via kargo.
Kamu bisa menggunakan Mooleh untuk pengiriman kargo yang terpercaya, kamu juga bisa cek harga pengiriman barang kargo ataupun pengiriman biasa di website resminya di Mooleh.com.
Selain mengirim barang secara kargo, dengan Mooleh kamu juga bisa mengirim barang dengan layanan pengiriman biasa dari dalam negeri ataupun luar negri. Kalau kamu berada di luar negeri juga bisa lho kirim ke Indonesia dengan Mooleh.
Itu dia hal-hal penting mengenai pengiriman barang dengan kargo. Kalau kamu ingin melakukan pengiriman via kargo tinggal pilih Mooleh, kamu bisa juga booking dan melakukan pembayaran dengan mudah.