joshua
06 May 2023
Logistik merupakan proses yang mencakup perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan terhadap perpindahan barang, jasa, energi hingga sumber daya lain dari satu tempat ke tempat lainnya. Setiap kegiatan logistik sudah pasti memiliki tujuan tertentu. Lantas apa saja tujuan logistik? Simak ulasan mengenai tujuan kegiatan logistik beserta manfaatnya di bawah ini.
Kegiatan logistik umumnya memiliki tiga jenis tujuan, yaitu tujuan operasional, tujuan keuangan, dan tujuan keamanan. Uraiannya sebagai berikut:
Tujuan operasional dari kegiatan logistik adalah menyediakan barang sehingga dapat memenuhi kebutuhan dalam jangka waktu yang telah ditentukan. Dengan begitu ketersediaan barang tidak mengalami kelebihan atau kekurangan.
Tujuan keuangan dari kegiatan logistik adalah agar mendapatkan keuntungan yang optimal serta meminimalisir risiko kerugian.
Tujuan keamanan dari kegiatan logistik adalah untuk memastikan barang yang dikirim bisa sampai dengan aman dan tepat waktu. Artinya, barang tidak mudah rusak, terhindar dari tindak pencurian, penggunaan tanpa hak, serta penyusutan yang tidak wajar.
Perusahaan logistik biasanya menetapkan standar keamanan tersendiri agar proses pengiriman barang berjalan dengan baik, mulai dari kondisi tempat penyimpanan sementara hingga alat transportasi yang digunakan.
Setelah mengetahui tujuan logistik, kamu juga sebaiknya memahami manfaat dari kegiatan logistik dalam proses penyediaan barang. Apa sajakah itu? Berikut penjelasannya.
Manfaat yang pertama adalah perencanaan untuk memenuhi kebutuhan. Kegiatan logistik diatur sesuai jadwal guna memenuhi kebutuhan barang setiap harinya, terutama untuk pengiriman barang kebutuhan pokok
Stok barang yang tersedia di gudang penyimpanan akan diperiksa secara berkala untuk memastikan barang dalam kondisi yang bagus dan terbebas dari risiko kerusakan.
Semua barang yang masuk atau keluar dari gudang logistik akan dicatat secara detail. Tujuannya agar proses pengiriman barang bisa dilakukan lebih cepat dengan biaya yang terjangkau.
Manfaat yang terakhir adalah sebagai tempat penyimpanan. Logistik memiliki gudang penyimpanan tersendiri dimana telah ditentukan jadwal keluar masuk barang secara teratur.
Ingin kirim barang logistik ke luar negeri? Jika iya, kamu bisa memilih Mooleh.com. Mooleh telah dipercaya oleh banyak mitra ekspedisi diantaranya DHL, Garuda Indonesia, ONE, OOCL, Cargolux dan Korean Air. Sebagai penyedia layanan ekspedisi luar negeri yang berpengalaman, Mooleh selalu siap menjadi one stop solution untuk membantu kamu dalam hal pengiriman barang.
Cukup dengan mengunduh aplikasi Mooleh yang tersedia di App Store atau Play Store, kamu bisa mengecek semua harga ekspedisi, booking pengiriman, pembayaran dan masih banyak lagi. Bersama Mooleh, tujuan logistik dapat tercapai dan bisnis yang kamu jalankan akan meraih hasil yang maksimal.